v

Silaturahmi Orangtua/Wali Santri dan Pengambilan Rapor SICC Boarding School

Alhamdulillah, kegiatan Silaturahmi Orangtua/Wali Santri sekaligus Pengambilan Rapor Semester Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026 di SMP Islam Cendekia Cianjur (SICC) telah terlaksana dengan baik dan penuh keberkahan.






















Agenda akademik berupa pengambilan rapor, sekaligus juga menjadi wadah silaturahmi antara pihak sekolah boarding school, orangtua, dan wali santri. Kehadiran orangtua/wali memberikan semangat tersendiri bagi para santri, sekaligus memperkuat komunikasi serta sinergi dalam mendukung perkembangan pendidikan dan karakter anak-anak.

Penjemputan Santri Menjelang Liburan

Selain pengambilan rapor, kegiatan ini juga menjadi momen penjemputan santri untuk pulang ke rumah masing-masing menjelang liburan akhir semester. Suasana hangat penuh kebahagiaan terlihat ketika santri bertemu kembali dengan

Semoga kegiatan ini:

  • Mempererat ukhuwah antara sekolah, santri, dan orangtua/wali.

  • Menambah keberkahan ilmu yang telah dipelajari selama satu semester.

  • Membawa kebahagiaan bagi seluruh santri dan keluarga dalam menyambut liburan.

Dengan terlaksananya agenda ini, diharapkan hubungan harmonis antara sekolah dan keluarga semakin kuat, sehingga pendidikan di SMP Islam Cendekia Cianjur dapat terus berjalan dengan penuh keberkahan dan menghasilkan generasi yang berilmu, berakhlak, dan berdaya guna.